Berita Disdukcapil I 12 Pebruari 2019
Dalam rangka launching pasar bersih dan sehat di Unit Pasar Rakyat Banjar Desa Banjar Kecamatan Banjar, dalam rangka HUT PD. Pasar Buleleng, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng melaksanakan Pelayanan Jemput Bola Mobik Keliling dengan inovasi, Siap Melayani Identitas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (SI MELIK), Selasa (12/2).
Pada kepempatan tersebut Bapak Wakil Bupati buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG., didampingi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng, Putu Ayu Reika Nurhaeni, S.Sos., menyerahkan secara simbolis Dokumen Administrasi Kependudukan kepada masyarakat.
Kadis Dukcapil Kabupaten Putu Ayu Reika Nurhaeni, S.Sos menjelaskan pengurusan dokumen kependudukan langsung kepada masyarakat di sejumlah desa di Kabupaten Buleleng merupakan upaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu masyarakat diharapkan memanfaatkan kesempatan tersebut dengan baik dan terus berkelanjutan ditahun berikutnya. Sehingga pada akhirnya semua warga memiliki dokumen kependudukan resmi.