(0362) 25887
disdukcapil@bulelengkab.go.id
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

PENINGKATAN KAPASITAS PELAKSANAAN KERJASAMA DAERAH DI LINGKUNGAN PEMERINTAH DAERAH

Admin disdukcapil | 26 November 2018 | 572 kali

Berita Disdukcapil I 26 November 2018

Dalam rangka Peningkatan Kapasitas Pelaksanaan Kerja Sama Daerah di Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng, Pemerintantah Kabupaten Buleleng melalui Sekretariat Daerah Buleleng menyelenggarakan Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Pelaksanaan Kerjasama Daerah yang dilaksanakan di Rumah Makan Ranggon Sunset, Jalan Pantai Penimbangan Pemaron Singaraja pada hari selasa tanggal 26 November 2018.

Hadir dalam acara tersebut, Plt. Kasi Inovasi Pelayanan, I Made Mertha Wijaya, S.Sos., mewakili Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng. Acara dibuka langsung oleh Asisten Administrasi Pemerintahan, Made Arya Sukerta, SH., Kerjasama pemerintahan bertujuan untuk memberikan pemahaman yang sama kepada aparatur, terhadap kerjasama  sesuai dengann regulasi  dan ketentuan yang berlaku sehingga tidak terjadi tumpang tindih dengan aturan yang ada. Sementara di Kabupaten Buleleng diadakan sinkronisasi dan efektifitas untuk meningkatkan pelayanan publik serta kesejahteraan masyarakat. Kerjasama dilakukan baik dengan daerah lain, pihak ketiga, lembaga atau Pemda di luar negeri. Segala yang didapat dari kerjasama tersebut akan bermanfaat  untuk meningkatkan potensi daerah yang bersangkutan