(0362) 25887
disdukcapil@bulelengkab.go.id
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

PENGUKUHAN DAN PELANTIKAN PENGURUS KONI KABUPATEN BULELENG TAHUN 2017 SAMPAI DENGAN TAHUN 2021

Admin disdukcapil | 18 April 2018 | 1562 kali

Berita Disdukcapil I 18 April 2018

sehubungan dengan telah terbitnya Surat Keputusan KONI Provinsi Bali Nomor : 011 tahun 2018, tanggal 08 Januari 2018, Bertempat di Gedung Mr. I Gusti Ketut Pudja Eks. Pelabuhan Buleleng pada hari Rabu tanggal 18 April 2018, pukul 10.00 Wita, dilaksanakan pengukuhan Pelindung, Dewan Kehormatan, Dewan Penyantun, Badan Audit Interlnal dan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Buleleng Masa Bakti 2017 – 2021.

Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Buleleng, Bali, masa bakti 2017-2021 yang diketuai Nyoman Artha Widnyana dikukuhkan dan dilantik. Kepengurusan periode baru itu merupakan hasil dari Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Buleleng yang berlangsung bulan Desembar tahun 2017 dengan mengusung tema "Perkuat Sinergitas Untuk Meraih Prestasi Olahraga yang Membanggakan".

Hadir pada acara tersebut Bapak Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST., Bapak Wakil Bupati dr. Nyoman Sutjidra, Sp.OG, Para Pimpinan DPRD Kabupaten Buleleng, Para Pimpinan Pengadilan dan Kejaksaan, Para Asisten dan Staf Ahli Lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng, Para Pimpinan Badan dan Dinas Lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng, Pimpinan BUMD Lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng, Para Camat Lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng, Para Ketua KONI se-Bali, Kapolres Buleleng, Dan Dandim 1609 Buleleng.

Hadir juga pada kesempatan ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng yang wakili oleh Kepala Seksi Pengolahan dan Penyajian Data, Ni Ketut Sutesmi, S.Sos.

Acara Pelantikan dibuka oleh Ketua Umum KONI Kabupaten Buleleng Nyoman Artha Widnyana yang menyampaikan penghargaan dan rasa terima kasih kepada Pemkab Buleleng karena telah membantu KONI setempat dalam memberikan perhatian yang besar kepada insan-insan olahraga di daerah ini.Selama empat tahun kepemimpinannya pada periode pertama anggaran dana khususnya untuk pengembangan olahraga di Buleleng setiap tahunnya terus meningkat.

Dalam acara tersebut Bapak Bupati Buleleng juga memberikan Sambutan yang mengharapkan kepengurusan KONI yang masih didominasi wajah lama itu mampu mengembangkan prestasi dan potensi olahraga yang dapat memberikan kontribusi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Upaya itu dapat dilakukan dengan mengembangkan "tourism sport" yang berkelas dunia. Untuk itu pengembangan "tourism sport" hendaknya sesuai dengan alam Kabupaten Buleleng yang pantainya panjang dan ombaknya tenang.

Pada Penutupan acara Pemberian Ucapan Selamat Kepada Ketua Umum KONI Kabupaten Buleleng oleh Bapak Bupati dan Para Undangan yang hadir.