Berita Disdukcapil I 13 November 2018
Puluhan pekerja bangunan rumah sakit Bali Med yang berlokasi di Kelurahan Banjar Tegal Kecamatan Buleleng pada hari Selasa 13 November 2018 terjaring razia administrasi kependudukan oleh Tim razia Gabungan yang dipimpin Kasi Kerjasama Dinas Dukcapil Kabupaten Buleleng, Drs. Nyoman Mariana.
Mereka yang terjaring kebanyakan kuli bangunan berjumlah 41 orang, dengan keterangan tanpa surat keterangan lapor diri(SKLD) dan SKLD mati 1 orang. Sidak Duktang yang dilaksanakan melibatkan Lurah Banjar Tegal, Nyoman Supardi dari unsur Pol PP , Kesbangpol, Linmas, Pecalang, dan Kepala Lingkungan.
Menurut Mariana,warga kuli bangunan yang terjaring razia tersebut kebanyakan dari luar propinsi Bali.diharapkan kepada seluruh buruh kuli bangunan yg terjaring razia tersebut agar slalu mentaati aturan administrasi kependudukan yg berlaku sekarang,menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan(mar***).