(0362) 25887
disdukcapil@bulelengkab.go.id
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

KADIS DUKCAPIL KABUPATEN BULELENG HADIRI JEMPUT BOLA PEREKAMAN DAN PENCETAKAN KTP-EL DI LAPAS KELAS II B SINGARAJA

Admin disdukcapil | 17 Januari 2019 | 485 kali

Berita Disdukcapil I 17 Januari 2019

Terhadap 19.979 warga Buleleng yang belum melaksanakan perekaman KTP-el, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng, Putu Ayu Reika Nurhaeni, S.Sos. terus melakukan upaya dan menyisir wilayah dengan layanan Jemput Bola perekaman dan Pencetakan KTP-el dengan Mobil Keliling, Jemput Bola Perekaman KTP-el ke Rumah warga yang Sakit, Cacat dan Disabilitas, Jemput Bola Perekaman KTP-el ke Desa/Kelurahan, dan Kantor-kantor Pemerintahan maupun swasta.

Pada hari ini Kamis tanggal 17 Januari 2019, Tim Disukcapil Kabupaten Buleleng melaksanakan Jemput Bola Perekaman dan Pencetakan KTP-el di Lapas Kelas IIB Singaraja, Hadir Kadis Dukcapil Kabupaten Buleleng didampingi oleh KPU Buleleng, Bawaslu, dan Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja, Edi Cahyono.

Dilaksanakannya Perekaman KTP-el di Lapas Kelas IIB Singaraja ini merupakan aksi jemput bola yang berlaku serentak di seluruh Indonesia, menindaklanjuti  Surat KPU RI Nomor 58/PL.02.1-SD/01/KPU/I/2019 perihal Perekaman KTP-el di Rutan/Lapas oleh Dukcapil Kemendagri RI. Penghuni Lapas yang belum ada identitas langsung dibuatkan identitas se-Indonesia dan agar hak memilih masyarakat di Lapas tidak hilang, artinya saat Pemilu nanti, mereka bisa memberikan hak suaranya.

Dari hasil Perekaman dan Pencetakan KTP-el tadi dapat dilaporkan sebagai Berikut :

  1. Perekaman KTP-el luar domisili sebanyak 2 orang,
  2. Perekaman KTP-el Kabupaten Buleleng sebanyak 4 orang,
  3. Pencetakan KTP-el yang baru perekaman sebanyak 3 orang,
  4. Pencetakan KTP-el karena hilang/rusak/pengganti suket sebanyak 8 orang.