(0362) 25887
disdukcapil@bulelengkab.go.id
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

BUKA LAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN PADA KEGIATAN ROAD SHOW BUS KPK

Admin disdukcapil | 26 Juli 2019 | 212 kali

Berita Disdukcapil I 26 Juli 2019

Disdukcapil Kabupaten Buleleng membuka layanan pada kegiatan Road Show Bus KPK melalui jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi di Kabupaten Buleleng bertempat di Taman Kota Singaraja, Jumat (26/7).

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng, Putu Ayu Reika Nurhaeni, S.Sos menyambut langsung Penasehat KPK RI, Tsanni Annafari didampingi Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST., Wakil Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG, Ketua DPRD Buleleng, dan Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, yang menyambangi langsung pelayanan yang sudah mulai ramai dikunjungi masyarakat yang ingin mencari Dokumen Administrasi Kependudukan.

Jumlah dari hasil pelayanan hari ini tanggal 26 Juli 2019 sebagai berikut :

  • Cetak suket : 3 Lembar
  • Cetak SKPWNI : 1
  • Cetak biodata : 10 Lembar
  • Cetak KK : 40 Lembar
  • Cetak KTP-el : 152 Keping
  • Cetak KIA : 16 Keping
  • Cetak akta perkawinan : 5 Kutipan
  • Cetak akta kelahiran : 38 Kutipan
  • Cetak akta kematian : 6 Kutipan
  • Perekaman KTP el : 16 Orang.