Berita Disdukcapil l 27 September 2022
Pejabat Fungsional Sub Bagian
Pengelolaan dan Penyajian Data Kependudukan, Made Lestariani, SH., mewakili
Kepala Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng
menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) yang
diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Buleleng, Selasa (27/9).
Hadir dalam rapat tersebut Badan
Kesbangpol, Polres Buleleng, Kodim 1609/Buleleng, Camat Buleleng, Camat
Sukasada, Camat Seririt dan pengurus Partai Politik.
Rapat dibuka oleh Made Sumertana
selaku anggota mewakili Ketua KPU Kabupaten Buleleng, menjelaskan KPU Kabupaten
Buleleng bertugas melaksanakan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan dengan
memperhatikan 3 unsur yaitu komprehensif, akurat, dan mutakhir.
Tujuan dari Pemutakhiran Data
Pemilih Berkelanjutan untuk memelihara serta memperbaharui data pemilih secara
berkelanjutan.
Dari Dukcapil Kabupaten Buleleng
melaporkan Data-data dengan NIK ganda yang sudah diproses dan ditindaklanjuti.