(0362) 25887
disdukcapil@bulelengkab.go.id
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

Sosialisasi percepatan Implementasi Aplikasi Pedulu Lindungi di Pemkab Buleleng

Admin disdukcapil | 13 September 2021 | 553 kali

Sesuai dengan perintah dan disposisi Ibu Kadis Dukcapil Kabupaten Buleleng, terkait adanya Undangan seperti tersebut diatas, maka hari ini Kasubag Umum dan Kepegawaian Dukcapil Kab. Buleleng mengikuti Sosialisasi percepatan Implementasi Aplikasi Peduli Lindungi di Pemkab Buleleng, Senin (13/9).

Acara Sosialisasi dimulai pada pukul 09.00 Wita, yang di buka oleh Bapak KETUT SUWARMAWAN, STP.,MM, Kadis Kominfosanti, Pemkab Buleleng, kemudian sebagai pembicara adalah Wakil Sekretaris Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Bali Freddy SPS, yang pada intinya adalah Semua pegawai di Lingkup Buleleng wajib untuk menginstall aplikasi Peduli Lindungi, hal ini bertujuan agar informasi yang berkaitan dengan personal diri sendiri tersedia secara Online, dmana informasi ini berkaitan dengan sertifikat vaksin, data e-Hac / riwayat perjalanan bagi yang bersangkutan, lokasi / wilayah tempat berada yang bersangkutan, dan nantinya aplikasi ini akan dipakai sebagai dasar pegawai untuk bekerja dari kantor / WFO serta sebagai dasar untuk melakukan perjalanan ke Tempat Publik. 

Selanjutnya dibahas mengenai Teknis dalam pengisian dan penginputan data di Aplikasi Peduli Lindungi, dan terakhir data operator masing2 di SKPD ditunjuk wakilnya. @Detra