Berita Disdukcapil l 14 Maret 2022
Mengawali Kegiatan pagi hari senin, tanggal 14 Maret 2022, serangkaian Kegiatan yang masuk ke dalam agenda Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Buleleng adalah sebagai berikut ;
I.
Pelaksanaan Pelayanan Adminduk di Kantor tetap berjalan seperti biasa.
II.
Jadwal lanjutan kegiatan vaksinasi
dan OPD pendamping Desa, untuk Disdukcapil mendapat Tugas
di beberapa tempat yakni;
1)
Tanggal 14 Maret faskes puskesmas 1 tejakula, lokasi puskesmas 1 tejakula dan faskes puskesmas seririt II di Desa Unggahan
2)
Tanggal 15 Maret faskespuskesmasbusungbiu
II lokasi di Desa Pucaksari,
3)
Tanggal 16 Maret faskespuskesmassukasada II lokasi di Desa Wanagiri,
4)
Tanggal 17 Maret di puskesmas Buleleng II
5)
Tanggal 18 Maret faskes puskesmas sawan I di desa sinabun,
6)
Tanggal 19 Maret faskes
dan lokasi di puskesmas tejakula
II
III.
Melaksanakan Kegiatan Inovasi Pelayanan
SIMELIK di Desa.
Hal ini disampaikan oleh Ibu Kepala Dinas
Dukcpail Buleleng, PUTU AYU REIKA NURHAENI, S.Sos., M.A.P., di dalam pelaksanaan Apel Pagi, beliu juga menambahkan Informasi-informasi
yang penting yakni ;
1. Mengutip dari pesan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Dirjen Dukcapil Kemendagri), Prof. Zudan Arif Fakrulloh,
menyebutkan peran strategis Dukcapil dalam visi pemerintah menuju masyarakat yang sejahtera dan Bahagia.
Pelayanan Dukcapil memang tidak termasuk dalam kategori pelayanan dasar seperti pelayanan sosial, pendidikan, dan Kesehatan, tetapi PELAYANAN DUKCAPIL MENJADI DASAR BAGI
SELURUH PELAYANAN PUBLIK,
karena semua pelayanan public membutuhkan identitas kependudukan
yang akurat dan update. Untuk itu diharapkan kepada seluruh pegawai untuk memberikan dan mensosialisasikan hal ini kepada masyarakat
2. Melalui Brand-brand
Inovasi yang telah dicanangkan dari tahun
2017 seluruh pegawai gencar ikut mensosilisasikan bahwa Pelayanan Adminduk itu sangat penting,
begitu pula dengan Pelaksanaan Pelayanan Online Offline yang tetap kita laksanakan, meskipun di masa Pandemi, karena Kebutuhan Masyarakat akan Dokumen Kependudukan selalu dibutuhkan.
3. Terakhir Ibu Kadis memberikan Informasi Jadwal lanjutan kegiatan vaksinasi dan OPD pendamping Desa hari ini dilaksanakan di 2 tempat yakni di Puskesmas I Tejakulan dan Di Desa Unggahan, diharapkan agar seluruh Pegawai Dukcapil dapat ikut serta dalam memberikan informasi kegiatan vaksinasi dosis 3 ini, guna membantu meningkatkan antibody atau imun tubuh, sehingga risiko penularan virus corona bias ditekan.
Dan diakhir Apel Ibu Kadis meminta salah satu staf untuk membacakan Kebijakan Mutu, yang rutin dilaksanakan.