(0362) 25887
disdukcapil@bulelengkab.go.id
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

RAPAT KOORDINASI DENGAN MITRA KERJA

Admin disdukcapil | 19 Maret 2019 | 360 kali

Berita Disdukcapil I 19 Pebruari 2019

Kepala Bidang Pengolahan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK), Ida Bagus Ketut Baruna Setiawan, S.Sos mewakili Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Buleleng menghadiri Rapat Koordinasi dengan Mitra Kerja yang dilaksanakan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Buleleng dalam rangka meningkatkan kerja sama dan koordinasi dengan mitra kerja pada Pemilihan Umum DPR, DPD, dan DPRD serta Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019 , bertempat di Banyualit Spa ‘n Resort Hotel Lovina – Kalibukbuk.

Rapat Dibuka langsung oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Buleleng, Ketut Aryani, SE. MM.,didampingi oleh Anggota Bawaslu lainnya. Dalam sambutannya mengatakan fokus pada tahapan-tahapan, khusunya data pemilih, DPTh dan DPTb yang perlu disosialisakan kepada masyarakat dan ditekankan agar dapat menyikapinya.

Ditekankan kembali kepada Disdukcapil Kabupaten Buleleng agar gencar melaksanakan perekaman KTP-el sehingga masyarakat Buleleng bisa menggunakan hak pilihnya.